Wisuda Sekolah Lansia dan Launching Bina Keluarga Lansia, Ini Kata Anggota DPRD Jawa Barat Fraksi Nasdem


KLIKJABAR.ID - Angota Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Provinsi Jawa Barat Fraksi Nasdem, Dra Hj Tia Fitriani menghadiri acara Wisuda Sekolah Lansia angkatan pertama dan Launching Sekolah Lansia Bina Keluarga Lansia (BKL) Kabupaten Bandung, di Gedung Budaya Soreang, Kamis (02/06/2022).

Sebanyak 185 orang lansia yang berasal dari 3 kecamatan yaitu Arjasari, Pacet dan Ciparay sudah bisa terlaksana saat ini untuk diwisuda.

"Alhamdulilah saya bangga sekali dengan acara ini, ini adalah sekolah lansia yang angkatan pertama di Kabupaten Bandung," ucap Tia.


Tia menyampaikan, sangat mensuport kegiatan tersebut karena menurutnya, pada saat ini banyak sekali lansia yang membutuhkan perhatian dan juga wadah untuk mereka tetap produktif.

"Saya tadi sudah berbicara dengan direktur Indonesia Ramah Lansia (IRL), ibu Susiana dan juga wakilnya, bahwa saya akan berkolaborasi membuat komunitas khusus untuk Sekolah Lansia Perempuan," ungkap Tia.

Menurutnya juga, kegiatan tersebut segaris dengan perjuangannya di DPD Forum Pemberdayaan Perempuan Indonesia (FPPI) Jawa Barat. Ia pun akan berusaha fokus kepada lansia perempuan karena memang sejalan dengan program di Pemerintah Provinsi Jawa Barat.

"Saat ini kami sedang membahas Raperda tentang pemperdayaan dan perlindungan perempuan karena pada saat ini kasus kekerasan terhadap perempuan tidak mengenal usia sampai dengan lansia pun tetap terjadi kasus kemerasan. Ini yang menjadi fokus utama saya di daerah, sehingga saya akan membuka di tiap desa komunitas khusus untuk sekolah lansia perempuan ini," jelasnya.

Untuk sekolah lanjut Tia, kegiatannya sama karena akan bekerjasa dengan IRL, dimana nanti ada tutorialnya dan itu juga sama menyediakan komunitasnya IRL yang akan menindaklanjutinya.

"Sehingga kita juga nanti ada lanjutan berikutnya sekolah lansia ini, tapi ini khusus untuk perempuan," katanya. (Asep Arifin)


0 Komentar :

    Belum ada komentar.